Minggu, 23 Desember 2012

Kegiatan di Desa Blumah II : Manakiban, Mauludan dan Kirim Do'a


Kedua, kegiatan selapanan merupakan kegiatan yang dilaksanakan tiap 8 kali putaran pasaran atau 40 hari sekali. kegiatan tersebut diantaranya selapanan ibu-ibu PKK  yang dilaksanakan pada hari Jum'at pasaran Kliwon atau masyarakat menyebutnya Kliwonan. Kegiatan ini biasanya diisi dengan membaca surat Yasin, dzikir-dzikir, pengajian dan do'a bersama. Tempat dari kegiatan ini adalah di Balai Desa Blumah.

Selain itu, kegiatan selapanan juga kegiatan yang diadakan jam'yyah-jam'iyyah keagamaan seperti manaqib atau Manaqiban (pembacaan sejarah-sejarah seorang auliya'alloh dan sholawat). Kegiatan jam'iyyah ini diadakan oleh bapak-bapak tiap RT dan juga guru-guru dari madrasah Diniyyah (sebuah Lembaga Pendidikan nonformal berbasis islam) di desa Blumah. Kegiatan ini diadakan secara bergiliran dari rumah ke rumah. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memupuk tali silaturrahim dan sesekali membahas permasalahan yang terkait. Ketiga adalah kegiatan mingguan atau kegiatan yang dilaksanakan tiap seminggu sakali. Kegiatan ini meliputi kegiatan ibu-ibu tiap RT, pemuda dan pemudi.


Kegitan ibi-ibu di tiap RT merupakan kegiatn rutin berupa kirim doa kepada yang sudah meninggal. Kirim do'a tersebut dilaksanakan bergiliran dari rumah ke rumah dan waktu pelaksanannya berbeda. Ada yang malam Senin dan ada juga yang dilaksanankan pada Kamis sore. Untuk kegiatan pemuda dan pemudi berupa kegiatan membaca sholawat dan sejarah nabi Muhammad atau disebut Mauludan atau Berjanjen. Pelaksanaan kegitan pemuda/i ini pada malam Senin untuk pemuda yang bertempat di masjid desa Blumah dan untuk pemudi pada malam Minggu yang bertempat di mushola-mushola secara bergiliran. Mauludan juga merupakan kegiatan ibu-ibu tiap RT yang pelaksanannya pada malam Rabu, malam Kamis dan malam Jum'at.
Terakhir adalah kegiatan harian merupakan kegiatan yang dilaksanakan pada tiap harinya, baik pada malam hari maupun pada pagi hari. Kegiatan ini berupa pengajian ibu-ibu setelah sholat isya' dan pagi hari di rumah para ustadz. Selain itu juga pengajian pemuda, pemudi dan anak-anak. Kegiatan ini lebih tepatnya merupakan termasuk katagori kegiatan yang dilakukan oleh lembaga pendidikan.
Di desa Blumah juga ada beberapa lembaga pendidikan baik formal maupun nonformal. Tentang pendidikan di desa Blumah akan diulas pada posting selanjutnya.

Selasa, 18 Desember 2012

Berbagai Kegiatan di Desa Blumah : Kehadiran Bapak H. Yoyok Riyo Sudibyo (Bupati Batang)


Sudah seharusnya sebuah desa pasti mempunyai kegiatan-kegiatan. Baik kegiatan tahunan, selapanan, bulanan, maupun mingguan. Pertama kegiatan tahunan yang mana merupakan kegiatan desa yang dilaksanakan tiap setahun sekali seperti Syawalan, yaitu acara yang dilaksanakan pada hari ke 8 bulan Syawal. atau 8 hari setelah hari raya Idul Fitri. Acara ini diisi dengan silaturraahim masyarakat desa Blumah atau Halal bi Halal, yang mana lebih khusus lagi silaturrahim Bani Sawilah (Sawilah adalah nama mbah-mbahnya masyarakat Blumah). Selain itu juga dibarengi dengan acara khol orang yang bubak desa atau sesepuh desa Blumah yaitu Mbah Gendon dan Mbah Sawilah. Acara ini dihadiri dari desa-desa sekitar dan juga dari lain kabupaten, karena keturunan Bani Sawilah yang sudah menyebar kemana-mana. Seperti pada acara  tahun 2012 yang dihadiri Bupati terpilih Kabupaten Batang Bapak H. Yoyok Riyo Sudibyo



Kehadiran beliau adalah sebagai penghormatan kepada bani Sawilah yang mana beliau masih keturunan bani Sawilah dan juga keluarga beliau banyak yang ada di desa Blumah. 
Kegiatan tahunan lainnya adalah Peringatan Hari Ulang Tahun RI 1945 atau Agustusan. Biasanya diisi dengan kegiatan lomba-lomba antar RT dan juga pementasan seni. Seperti pada tahun 2012 ini diadakan pementasan seni budaya jawa Kuda Lumping dari desa Wonokambang Plantungan. Yang mana kegiatan ini selain sebagai peringatan kemerdekaan RI juga bertujuan untuk melestarikan seni dan budaya, agar jangan sampai bernasib seperti Reog Ponorogo yang diklaim atau diakui negara tetangga.




Kegiatan tahunan selain disebutkan di atas masih banyak lagi yaitu peringatan-peringatan hari-hari besar islam seperti Maulud nabi, Tahun baru HIjriyah, Isra' Mi'raj dan masih banyak yang lainnya. Kegiatan- kegiatan tersebut merupakan kerjasama antara pemerintah desa dan persatuan pemuda serta masyarakat desa Blumah.  Kedua, kegiatan selapanan........next...